Kelinci memiliki banyak jenis dengan berbagai tipe tubuh diantaranya: Commercial, Compac, Cylindrical, Semi Arch, dan Full Arch. Dari kelima tipe tersebut, tipe Commercial yang paling cocok digunakan sebagai kelinci pedaging.
Tipe bentuk tubuh Commercial/ Komersial adalah kelinci yang
memiliki lengkungan tulang belakang yang dimulai tepat di belakang
leher hingga ke pinggul dan kemudian turun membentuk kurva hingga ke
ekor. Kelinci dalam kelompok ini umumnya dimanfaatkan sebagai penghasil
daging, karena memiliki bagian loin (daging di punggung) yang besar
dan pertumbuhan yang cepat. Secara sekilas, sebagian peternak menilai
bentuk tubuh komersial ini versi lebih besar dari kelinci jenis
compact.
Berikut ini adalah gambar ilustrasi kelinci dengan tipe bentuk tubuh komersial.
Jenis kelinci yang masuk ke dalam tipe ini adalah jenis: Rex, New Zealand, Satin Angora, Satin, American Chincilla, Cinnamon, Giant Angora, Palomino, Silver Fox, American Sable, Creme d'Argent, Californian, Champagne d'Argent, French Lop, Hotot, Silver Marten, Harlequin.
Dari berbagai jenis di atas, yang paling familiar yaitu REX dan NEW ZEALAND.
Berdasarkan ras kelinci yang umum didapatkan di Indonesia tahun 2013 ini, kelinci jenis Rex, dan New Zealand merupakan kelinci yang paling cocok digunakan untuk industri kelinci pedaging karena memiliki tulang yang kecil dengan daging yang tebal.
Selain dari jenis kelinci dan tipe bentuk tubuhnya, ada beberapa hal yang harus dijadikan pedoman dalam memilih kelinci pedaging antara lain sebagai berikut:
- Produktif/ beranak banyak (rata-rata 8 ekor)
- Pandai merawat anakan
- Memiliki puting susu minimal 8 puting
- Mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitar.
Dari kriteria-kriteria yang telah diuraikan diatas, tentunya harus diimbangi PAKAN dengan nutrisi yang bagus, perawatan yang bagus, sirkulasi dan suhu lingkungan kandang yang mendukung, serta kebersihan kandang yang selalu terjaga. Karena walaupun dari sisi genetik kelinci tersebut sudah unggul, kalau tidak dibudidayakan dengan benar, maka belum tentu akan menghasilkan kelinci pedaging yang bagus.
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
RUMAH KELINCI MUNTILAN berada di Dusun Tambakan RT 2, Desa Sedayu,
Kecamatan Muntilan, kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Jenis kelinci yang dibudidayakan
yaitu hias dan pedaging.
Untuk jenis hias, antara lain Rex, Fuzzy
Lop, dan Dutch.
Sedangkan untuk jenis kelinci pedaging
yaitu New Zealand.
Kami menyediakan perlengkapan kelinci, seperti:
1. Pelet kelinci
2. Nipple/
tempat minum kelinci
3. Wadah pakan kelinci
4. Jasa vaksin kelinci
Kami juga menyediakan pupuk padat, pupuk urin kelinci, dan pupuk
organik cair yang sangat cocok untuk pertanian organik untuk kebutuhan
rumah tangga maupun pertanian luas.
Info dan pemesanan barang dapat menghubungi:
CP Owner: 085643092109/ Ridwan
Facebook: https://www.facebook.com/muhammad.n.ridwan
Fanpage Facebook: https://www.facebook.com/RidwansRabbitMuntilan
Mohon mencantumkan nama dan daerah asal bagi yang menghubungi CP/ WA kami.
Terima Kasih